Logo Temanggung

Logo Temanggung
Logo Temanggung

Jumat, 06 Agustus 2010

KRITIS

Add caption

Inilah Potret Lahan Kritis yang ada di Kecamatan Wonoboyo.

PERBAIKAN PENDAPATAN PETANI MISKIN DI DESA CEMORO KEC. WONOBOYO

Pembuatan Jalan tembus menuju areal lahan pertanian
Desa Cemoro merupakan salah satu dari 13 desa yang ada di Kecamatan Wonoboyo Kabupaten Temanggung. Merupakan daerah penggunungan yang terletak di deretan penggunungan Sitlerep dan gunung prahu dengan ketinggian antara 1.200-1650 m diatas permukaan laut dengan suhu antara 16 sampai dengan 23 derajat celcius. Penduduk di Desa Cemoro sebagian besar berprofesi sebagai petani,namun mengingat keadaan geografis desa cemoro yang terletak di daerah penggunungan dan merupakan daerah yang termasuk dataran tinggi, maka banyak permasalahan yang yang dihadapi yang berakibat pada minimnya pendapatan petani untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Permasalahan yang ada diantaranya Sarana perhubungan yang menuju areal lahan pertanian sangat memprihatinkan, Lemahnya sumber daya masyarakat, Ketergantungan petani pada satu komoditas saja.

Kamis, 05 Agustus 2010

sekilas wonoboyo

GEOGRAFI
Kecamatan Wonoboyo adalah salah satu dari 20 kecamatan di wilayah Kabupaten Temanggung, Jarak dari Kota Temanggung 33 Km dengan luas 4.398 Ha. Dengan rincian Lahan Sawah 802 Ha dan Bukan Lahan Sawah 3.596 Ha. Kecamatan Wonoboyo Kabupaten Temanggung dalam pembagian wilayah Administrasi terbagi menjadi 13 Desa, 58 Dusun, 195 RT, 55 RW. dengan jumlah Kades 13, perangkat desa 168 dan anggota BPD 103.Kantor Kecamatan Wonoboyo